Mau mengadakan acara di rumah seperti acara pengajian, arisan keluarga, santunan? Atau apalah acara kita. Sementara membuatkan jamuan untuk tamu, kita sering kekurangan orang, tempat yang kurang memadai, adalah lebih bijak jika mendelegasikannya kepada orang yang lebih berkompeten. Dan sekarang sudah mulai banyak mengunakan jasa pihak lain, memesan nasi kotak misalnya. Kita tinggal memilih menu yang cocok, harga cocok, plus pelayanan yang memuaskan.
Hal yang perlu diperhatikan dalam pemesanan nasi kotak, kurang lebih nya adalah:
- Jumlah pesanan. Semakin banyak nasi kotak, semakin jauh jauh hari kita memesan ke tempat pemesanan
- Memilih tempat dengan chef / tukang masak yang berpengalaman. Karena berkaitan dengan pemilihan bahan yang fresh dan racikan bumbu yang istimewa.
- Pilihlah jumlah menu yang sesuai dengan budget anda, biasanya dibicarakan waktu pemesanan dengan pihak catering
- Kemasan yang baik dan sedap dipandang mata, karena berkaitan dengan penyajian ke tamu kita.
- Rasa masakan sudah pernah anda rasakan
- Memilih tempat yang mudah dijangkau dari tempat anda, pihak katering akan memperhitungkan rute pengiriman dan waktunya dengan tepat.
Leave a Reply